Indonesia Melakukan Kolaborasi Dengan Rusia di Bidang Pariwisata

Inariscorp.co.id | Senin, 27 November 2023

Inariscorp.co.id – Jakarta. PT Manna Indonesia Group dan INARIS International Corporation

Indonesia melakukan kolaborasi pariwisata dengan Rusia yang ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman atau MOU.

MOU tersebut dilakukan oleh PT Manna Indonesia Group & INARIS International Corporation dengan Fun & Sun Travel Agency dari Moskow, Rusia dalam acara roadshow Moscow City Tourism yang diadakan di hotel JW Marriott, Kuningan, Indonesia, Selasa (28/11/2023).

Acara ini dibuka Duta Besar Federasi Rusia untuk Republik Indonesia Lyudmila Vorobieva dan dihadiri Kepala Divisi Hubungan Internasional Komite Pariwisata Kota Moskowulat Nurmukhanov.

Kemudian ada Perwakilan Kementerian Pariwisata & Ekonomi Kreatif Indonesia Andhika Permata, Kepala Dinas Pariwisata & Ekonomi Kreatif Provinsi DKI Jakarta, dan Kepala Kantor Perwakilan Dagang Rusia di Indonesia Alexander Svivin.

Paket wisata

Dalam kolaborasi Pariwisata tersebut, ditawarkan paket wisata, yaitu Paket Umroh Plus ke Moskow & Tatarstan (Kazan), Paket Wisata Reguler ke Moskow & Tatarstan (Kazan) dan Paket Wisata Wanita ke Moskow, Tatarstan (Kazan) & St.

CEO Manna Indonesia Group & Inaris International Corporation, Hanzela Calista Kusumamenggala mengatakan, bahwa acara ini menawarkan lebih dari sekadar mempererat kerja sama pariwisata antara Indonesia dan Rusia, namun juga ingin bertukar budaya antara kedua negara.

Fashion show dalam kegiatan Roadshow Moscow City Tourism yang diadakan di hotel JW Marriott, Kuningan, Jakarta, Selasa (28/11/2023). Dalam kegiatan tersebut, Indonesia melakukan kolaborasi pariwisata dengan Rusia melalui MoU Pariwisata oleh PT Manna Indonesia Group & INARIS International Corporation.

Adapun pertukaran budaya dalam bentuk penampilan penari anak-anak Bali untuk Delegasi Rusia oleh Sanggar Saraswati, menghadirkan paduan suara anak-anak dari Jakarta Philharmonic Orchestra, dan Fashion Show dari Willson Willim yang sedang menjadi tren saat ini dengan gaya Gadis Kretek.

“Acara ini benar-benar menunjukkan perpaduan Pariwisata dan budaya antara Indonesia dan Rusia serta menarik minat generasi muda,” ujar Hanzela dalam keterangan resmi, Kamis (30/11/2023).

Bersamaan dengan itu, sejumlah delegasi dari perusahaan pariwisata dari Moskow mengunjungi Indonesia sebagai bagian dari roadshow yang dilakukan dengan tujuan untuk mengenalkan kepada agen-agen lokal tentang keunggulan kompetitif yang dimiliki ibukota Rusia dalam hal daya tariknya bagi wisatawan mancanegara, serta membangun kontak kerja dan kemitraan baru dengan mereka. Acara ini diselenggarakan oleh Komite Pariwisata Kota Moskow.

Moskow sukses menaklukkan hati para wisatawan dari seluruh dunia. Pada paruh pertama tahun ini, lebih dari 10,3 juta pelancong mengunjungi ibu kota Rusia.

Wisatawan tertarik dengan arsitektur, pameran museum yang langka, makanan lezat, dan banyak tempat untuk rekreasi keluarga.

Ibu kota Rusia adalah salah satu kota metropolitan paling hijau di dunia. Ruang hijaunya mencakup sekitar 50 persen wilayah kota.

Ada lebih dari 900 taman di Moskow yang menawarkan berbagai aktivitas. Penduduk dan pengunjung Ibu kota memiliki akses ke jalur ekologi, zona alami yang luas, serta fasilitas olahraga di taman seperti gelanggang es, tubing dan kereta luncur, bahkan ski alpen dan snowboarding.

Beberapa taman juga telah menjadi terkenal di luar Rusia seperti Taman Pulau Impian dan VDNH.

Moskow akan mengejutkan para pelancong dengan program budaya yang kaya. Ada lebih dari 400 museum dan ruang pameran di Moskow, 250 teater dan ruang konser, serta sejumlah besar program festival yang siap menyambut para pecinta kehidupan budaya.

Museum-museum di ibu kota merupakan khazanah seni lukis nasional dan dunia. Galeri Tretyakov misalnya memamerkan karya-karya master terkenal dunia seperti Valentin Serov, Nikolai Roerich, Marc Chagall, dan Kazimir Malevich.

Museum Pushkin memamerkan karya-karya Impresionis, termasuk lukisan terkenal “Blue Dancers” karya Edgar Degas. Tempat yang wajib dikunjungi adalah Museum Sejarah di Lapangan Merah yang memiliki lebih dari 5 juta koleksi.

Terkadang, tidak mudah untuk memilih di antara berbagai atraksi, acara budaya, pameran, dan konser yang ditawarkan kota ini.

Itulah sebabnya Moskow telah meluncurkan spesial Tourist Information Centers (TIC). Pusat-pusat informasi ini membantu wisatawan membuat rencana perjalanan, membeli tiket pesawat dan kereta api, memesan hotel, bahkan memesan meja di restoran.

Setiap orang akan diberikan peta kota dan panduan ke tempat-tempat wisata utama. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan layanan digital RUSSPASS khusus untuk perencanaan yang nyaman dan mencari berbagai penawaran yang berguna bagi wisatawan.

Layanan ini akan membantu Anda menemukan hotel, memilih tur, memesan meja di restoran, membuat rencana perjalanan sendiri di sekitar ibu kota, atau menggunakan penawaran siap pakai dan panduan audio.

Moskow adalah kota unik yang memadukan warisan budaya dan sejarah yang kaya dengan infrastruktur teknologi yang nyaman.

Sangat layak untuk dilihat dengan mata kepala sendiri. Beberapa orang akan senang dengan arsitektur dan banyaknya tanaman hijau, sementara yang lain akan terpesona oleh layanan berkualitas tinggi.

Sejak 1 Agustus 2023, mengatur perjalanan ke Moskow menjadi lebih mudah. Wisatawan dari Indonesia dan 54 negara lain dapat mengajukan visa elektronik ke Rusia.

Visa elektronik memiliki sejumlah keunggulan dibandingkan visa tradisional. Anda tak perlu pergi ke konsulat atau kedutaan untuk mengajukan permohonan, dan satu-satunya dokumen yang diperlukan adalah foto digital diri Anda dan pindaian halaman data paspor.

Untuk mendapatkan visa elektronik, Anda harus mengisi aplikasi di situs web Kementerian Luar Negeri Rusia selambat-lambatnya 4 hari kalender sebelum perjalanan yang direncanakan.

Masa berlaku visa elektronik adalah 60 hari sejak tanggal penerbitannya. Dengannya, Anda dapat tinggal di Rusia selama 16 hari.

Sumber lain : Warta Kota | Pariwisata – 30 Nov 2023

Leave a Reply